Training Teacher and Student Gredu Tahun 2022

SMKN2 – Pemilihan platform pembelajaran yang efektif dinilai sangat penting sebagai Learning Management System (LMS) yang dirancang untuk membuat, mendistribusikan, dan mengatur penyampaian konten pembelajaran guru dan peserta didik. Saat ini SMK Negeri 2 Pangkalpinang memilih pemanfaatan aplikasi Gredu dalam menunjang proses belajar mengajar di sekolah.

Untuk itu telah berlangsung sosialisasi penggunaan aplikasi tersebut baik untuk guru maupun peserta didik pada tanggal 17, 19, dan 24 Januari 2022 di Aula SMK Negeri 2 Pangkalpinang. Hadir tim dari Gredu berjumlah 4 orang menjadi narasumber yang sekaligus memandu para guru dan peserta didik untuk mengikuti langka-langkah apa saja yang harus dilakukan agar aplikasi tersebut bisa digunakan.

Saat ini, SMK Negeri 2 Pangkalpinang memilih menggunakan Gredu Teacher dan Gredu Student. Pemanfaatan Gredu Teacher mempermudah guru dalam memantau kehadiran murid, membuat soal ujian, dan membagikan materi-materi pembelajaran kepada peserta didik. Sedangkan untuk Gredu Student, peserta didik dapat melihat materi pembelajaran, nilai, kehadiran, serta jadwal pembelajaran dengan cepat. Diharapkan dengan penggunaan platform Gredu ini dapat mempermudah dan mengoptimalkan kualitas pembelajaran di sekolah agar menjadi lebih baik.(/dcr)

 

 

Foto :