Penutupan Pelatihan Perbaikan Mekanik Sepeda Motor

DSCF3964

SMKN2 – Kegiatan Pelatihan Perbaikan Mekanik Sepeda Motor yang berlangsung di SMK 2 Pangkalpinang selama 21 hari berjalan lancar. Penutupan pelatihan ini diselenggarakan pada Selasa pagi (11/11/14) pukul 09.00 WIB.

Diawali dengan kata sambutan oleh Drs. Yulizarman, MT selaku Kepsek SMKN2 Pkp dan ketua pantia pelaksana Zulkifli, S.Pd, yang intinya berterimakasih atas partisipasi peserta dalam mengikuti kegitan ini dan semoga seluruh ilmu yang diperoleh dalam pelatihan perbaikan mekanik sepeda motor ini dapat bermanfaat.

Bapak Fery Manager CV. Asia Surya Perkasa menyampaikan kepada seluruh peserta pelatihan, apabila mendapatkan kendala dalam proses perbaikan sepeda motor agar jangan sungkan menanyakan hal tersebut kepada pihak honda. Bapak Fery ini pun sangat mendukung sekali dengan adanya kegiatan ini.

Salah satu peserta pelatihan yaitu Bapak Nanda Zaputra, mendapatkan penilaian terbaik dari seluruh peserta pelatihan yang berjumlah 20 orang. Seluruh peserta pelatihan mendapatkan uang saku dan sertifikat kegiatan Pelatihan Perbaikan Mekanik Sepeda Motor. (humas/dcr)

 

Foto :

DSCF3925 DSCF3920

DSCF3941 DSCF3946

DSCF3952 DSCF3961

DSCF3969 DSCF3971

DSCF3980 DSCF3974