SMKN2 – Salah satu program bantuan untuk sekolah dari Dana APBN (Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara) berjumlah Rp 1.000.000/orang telah dibagikan kepada ± 60 orang tua/wali siswa di SMKN 2 Pangkalpinang, pada (7/12).
Dana APBN adalah rencana keuangan tahunan pemerintahan negara Indonesia yang disetujui oleh Dewan Perwakilan Rakyat.
Hadir Drs. Yulizarman, MT selaku Kepala SMKN 2 Pkp, Fransiskus Dj., S.Pd selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan dan para Orang Tua/Wali Siswa.
Beasiswa diserahkan langsung kepada orang tua/wali siswa pemegang Kartu Perlindungan Sosial (KPS) Tahun Anggaran 2015 yang hadir pada saat itu.
Uang tunai yang diterima oleh orang tua siswa diharapkan mampu untuk menunjang kebutuhan sekolah anaknya.(/dcr)
Foto :