Meningkatkan Keaktifan Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Administrasi Sistem Jaringan Kelas 12 Dengan Teknologi Virtualisasi di SMK Negeri 2 Pangkalpinang Tahun Ajaran 2020/2021

* Penulis dan Peneliti dilakukan oleh salah satu guru jurusan TKJ yang bernama Wahyu Nugraha Saputra, S.Kom.

LATAR BELAKANG MASALAH

Ketidakaktifan peserta didik dalam kegiatan pembelajaran memang menjadi salah satu proses belajar mengajar di kelas. Terutama untuk jurusan teknik komputer dan informatika, khususnya mata pelajaran administrasi sistem jaringan pada materi-materi praktikum yang dimana kita wajib menggunakan perangkat yang sesuai dengan karakteristik pembelajaran. Salah satu penyebabnya adalah kekurangan perangkat pada saat kegiatan belajar praktikum server berlangsung, perangkat yang digunakan oleh peserta didik sekitar 40 % tidak memenuhi spek minimal yang bisa digunakan untuk belajar praktikum server. Kegiatan belajar server sesungguhnya dimulai dari kelas 11 ( sebelas ) 2 semester dan kelas 12 ( dua belas ) 2 semester jika kekurangan perangkat untuk praktikum ini terus dibiarkan maka kualitas peserta didik akan terus menurun dikarenakan karakteristik peserta didik pada ranah sosial yang terus berubah dan tidak pasti.

Dari pengamatan ( observasi langsung ) terhadap kegiatan belajar mengajar praktikum untuk mata pelajaran Administrasi Sistem Jaringan terhadap kelas 11 maupun kelas 12, kegiatan belajar berlangsung agak pasif dikarenakan hanya beberapa peserta didik yang mampu mengikuti dengan aktif tanpa terhambat sedikitpun dengan perangkat yang digunakan, berbeda dengan peserta didik yang tidak memiliki spesifikasi minimal sebuah laptop yang digunakan untuk kegiatan praktik belajar server yang berjumlah 40% dari total siswa 36, pada saat belajar mereka cenderung menunggu temannya yang spesifikasi laptopnya mencukupi untuk belajar bergantian untuk memenuhi tagihan praktikum yang dihadapi dan ini sangat mengganggu mungkin pada beberapa siswa.

Dengan membangun suatu server menggunakan teknologi VPS yang biasanya digunakan oleh dunia industri web hosting, maka untuk memanfaatkan teknologi tersebut untuk kegiatan belajar dan mengajar mata pelajaran administrasi sistem jaringan kelas XI dan kelas XII dibangunlah satu server memanfaatkan server UNBK untuk mengaplikasikan teknologi vps, diharapkan dapat mengatasi atau memecahkan masalah kekurangan perangkat untuk belajar server, dan peserta didik mendapatkan 2 keuntungan dalam proses belajar yang selama ini tidak terintegrasi ke dunia usaha maupun dunia industri sekarang dengan teknologi VPS ini peserta didik dapat terbiasa menggunakan dan 1 masalah klasik kekurangan perangkat dapat teratasi dengan baik, peserta didik menggunakan metode remote untuk sama-sama memanfaatkan 1 server yang telah dibangun menggunakan teknologi virtualisasi.

Identifikasi Masalah

  1. Perkembangan teknologi server dapat mempengaruhi perkembangan materi yang diajarkan di sekolah.
  2. Teknologi Virtualisasi harus diterapkan untuk membantu dan meningkatkan proses belajar dan mengajar mata pelajaran administrasi sistem jaringan agar peserta didik dapat melakukan kegiatan praktik sesuai dengan keadaan yang terjadi di dunia usaha dan dunia industri serta berperan secara aktif dalam pembelajaran
  3. Kelengkapan Perangkat untuk mengakomodir kegiatan belajar praktik mata pelajaran administrasi sistem jaringan sangat minim.
  4. Perangkat Laptop yang digunakan oleh Peserta didik tidak memiliki spesifikasi yang mumpuni untuk menjalankan server virtualisasi.
  5. Ada beberapa server yang tidak digunakan secara maksimal untuk keperluan pembelajaran sehingga server akan terbengkalai.

Analisis Masalah

Berdasarkan masalah yang dihadapi peserta didik dalam belajar mengajar praktikum cenderung pasif, dikarenakan hanya sekitar 50% peserta didik yang mampu memenuhi tagihan praktikum yang mereka jalani setiap KD belajar, dan 40% peserta didik yang pasif dan tidak aktif dikarenakan spesifikasi mereka tidak mencukupi untuk memulai bahkan belajar server. 

Perkembangan teknologi server berbasis virtualisasi yang dapat mempengaruhi materi yang diajarkan di sekolah. Kepentingan teknologi itu untuk diterapkan pada mata pelajaran administrasi sistem jaringan agar kegiatan mengajar dan belajar server oleh guru ke peserta didik tidak terhambat dan teratasi dengan baik. Kelengkapan perangkat praktik yang dapat mengakomodasi pembelajaran, speksifikasi laptop yang digunakan oleh peserta didik diharapkan mampu menjalankan metode remote. Server yang digunakan nanti menggunakan server UNBK.

Rumusan Masalah

Berdasarkan Identifikasi Masalah yang telah dilakukan, maka penulis membuat perumusan masalah sebagai berikut :

    1. Bagaimana membangun server dengan teknologi virtualisasi yang dapat meningkatkan keaktifan peserta didik untuk belajar server ?
    2. Bagaimana membangun server dengan teknologi VPS yang dapat digunakan oleh peserta didik maupun guru mata pelajaran secara remote menggunakan perangkat multi platform ( Smartphone, Tablet, Notebook, PC, Mini PC, Raspberry Pi ) ?
    3. Sejauh mana Teknologi VPS yang penulis ajukan sebagai pemecahan masalah yang ada dapat memberikan dampak positif dan mengasah kreativitas guru dan peserta didik dalam hal pemanfaatan teknologi virtualisasi ?

Tujuan Penelitian

Berdasarkan masalah yang telah dijabarkan pada bagian latar belakang maka tujuan penelitian untuk mengurangi dampak negatif yaitu peserta didik yang tidak terlalu aktif dikarenakan kekurangan perangkat yang digunakan untuk belajar server pada mata pelajaran administrasi sistem jaringan di SMK Negeri 2 Pangkalpinang dapat diatasi dengan cara memanfaatkan teknologi VPS.

Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Bagi Sekolah

Menambah referensi mengenai penelitian pendidikan di Bidang Keahlian Teknologi Informasi dan Komunikasi ( TIK ) Program Keahlian Teknik Komputer dan Informatika ( TKI ) Kompetensi Keahlian TKJ.

2. Bagi Guru: 

Menambah referensi guru untuk menggunakan perangkat praktikum berbasis teknologi virtualisasi ( VPS ) dan mendorong kreativitas guru untuk memanfaatkan sekaligus memperkenalkan bagaimana dunia usaha dan dunia industri menerapkan teknologi virtualisasi.

3. Bagi Siswa: 

Dengan menerapkan teknologi VPS ( Virtual Private Server ) diharapkan peserta didik tidak terhambat lagi dan sangat aktif dalam proses belajar untuk melakukan praktikum berdasarkan materi pelajaran yang dijalani serta peserta didik dapat mengulang materi praktikum server kapan dan dimana saja tanpa terbatas ruang dan waktu.(/dcr)

DOWNLOAD BERKAS