HUT RI ke-69, MERDEKA !

Paskibra-HUT-RI-69

SMKN2 – Keluarga Besar SMK Negeri 2 Pangkalpinang memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-69 dengan Kegiatan Upacara Bendera, yang berlangsung pada Minggu (17/8/2014). Upacara diselenggarakan di Lapangan Upacara dengan pembina yaitu Bapak Drs. Yulizarman, MT selaku Kepala SMKN 2 Pangkalpinang.

Pasukan PASKIBRA Merah Putih SMKN 2 Pkp. sukses menjalankan tugas yang diamanahkan untuk mengibarkan bendera, sebagai pertanda puncaknya kegiatan tersebut. Sebelum pengibaran bendera dilakukan, Pembina Upacara Bapak Drs. Yulizarman, MT membacakan Teks Proklamasi yang berbunyi :

Kami bangsa Indonesia dengan ini menjatakan kemerdekaan Indonesia. Hal-hal jang mengenai pemindahan kekoeasaan d.l.l., diselenggarakan dengan tjara seksama dan dalam tempo jang sesingkat-singkatnja. Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen 45 Atas nama bangsa Indonesia. Soekarno/Hatta

Upacara berlangsung lancar dan dilanjutkan dengan acara tambahan, yaitu Penglepasan Peserta Lomba Ketrampilan Siswa (LKS) serta Pendamping Lomba yang akan bertanding pada ajang lomba tingkat Nasional tahun ini.

(Ditulis oleh : Dwi Cahya Rini
Staff Humas SMK N 2 Pangkalpinang)

Foto :

Upacara-HUT-RI Upacara-HUT-RI-69

Pemimpin-Upacara Paskibra

Petugas-PASKIBRA Paskibra-Merah-Putih

Proklamasi UUD

Mengheningkan-cipta Paduan-Suara

Do'a DSCF9209

Penglepasan-LKS-Nasional-Tahun-2014 Penglepasan-LKS-Nasional-2014