SMKN2 – Dalam rangka memperingati HUT Kota Pangkalpinang ke-257, SMKN 2 Pangkalpinang ikut serta berpartisipasi dalam kegiatan pawai telur seroja yang terpusat di Alun-alun Taman Merdeka (ATM) Pangkalpinang pada Senin (2/11).
Sebanyak 40 siswa yang diutus dari SMKN2 Pkp terlihat sangat bersemangat membawa dua anggungan telur yang sudah dihiasi sedemikian indahnya oleh panitia lomba pawai telur seroja ini. Rute pawai dimulai dari ATM, menuju Jl. A. Yani, Masjid Jamik, Jl. Jend. Sudirman dan berakhir di ATM.
Pawai telur seroja ini diikuti oleh sekolah-sekolah yang ada di Kota Pangkalpinang mulai dari tingkat SD/SMP/SMA/SMK/MA Sederajat. Selain itu, kegiatan ini sangat didukung sepenuhnya oleh SMKN 2 Pangkalpinang dalam rangka mempererat tali silaturahmi antar pelajar yang ada di Kota Pangkalpinang.(/dcr)
Foto :