SMKN2 – Dalam rangka memeriahkan HUT Gerakan Pramuka Tahun 2014, pasukan Pramuka SMK Negeri 2 Pangkalpinang GUDEP 125/126 mengikuti ajang lomba Teknik Kepramukaan (TEKPRAM) dan Pesta Siaga Tahun 2014.Pelaksanaan pesta siaga pada Kamis (14/8/2014), berada di Taman Wisata Kota Taman Sari Pangkalpinang. Sedangkan, pelaksanaan Lomba Tekpram Penggalang dan Penegak tingkat kwartir cabang Kota Pangkalpinang ini berlangsung selama 2 (dua) hari, yaitu 14 s.d. 15 Agustus 2014 bertempat di Alun-alun Taman Merdeka dan Taman Wisata Kota Taman Sari Pangkalpinang.
Lomba ini dikuti oleh peserta berjumlah 2.640 orang siswa kepramukaan, yang tergabung mulai dari tingkat SD s.d. SMK. Gugusan Depan (GUDEP) Pramuka 125/126 SMK Negeri 2 Pangkalpinang yang didampingi oleh pembina pramuka Bapak R. Dida Efendi, S.Pd dan Ibu Multy Darmelis, S.Pd ini, berhasil mendapatkan juara yaitu :
- JUARA 1 : SANGGA BERPRESTASI TINGGI PUTERA
- JUARA 2 : SANGGA BERPRESTASI BAIK PUTERA
- JUARA 2 : SANGGA BERPRESTASI BAIK PUTERI
GUDEP 125/126 SMK Negeri 2 Pangkalpinang mendapatkan penghargaan berupa Trophy Tetap dan Piagam Penghargaan.
(Ditulis oleh : Dwi Cahya Rini
Staff Humas SMK N 2 Pangkalpinang)
Foto :